Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404), Ringan, Tangguh, Fitur Lengkap
Halo Sobat Blogger, telah hadir Laptop ASUS Vivobook 14
(A1404) yang cocok banget digunakan untuk Mahasiswa. Dimulai dengan harganya
yang cukup terjangkau, sampai pada kelengkapan fiturnya yang mampu mendorong
produktivitas selama proses belajar. Yuk langsung aja kita bahas apa saja yang
menjadi keunggulan laptop ASUS terbaru ini?
Penunjang Produktivitas Mahasiswa yang Dapat Diandalkan
Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404) hadir dengan desain tipis,
stylish dan ringan ini sangat cocok digunakan untuk Mahasiswa. Hal ini menjadi
salah satu keunggulan laptop yang mudah dibawa ke kampus tanpa rasa khawatir
berat dan bikin pegal.
Desainnya yang ramping pun memudahkan untuk dimasukkan ke dalam tas dan dibawa pergi ke mana saja mengikuti kegiatan mahasiswa sehari-hari. Dan menariknya, laptop ini bisa dibuka hingga 180 derajat.
Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404) telah dibekali baterai
berkapasitas 42Wh, menjadikannya laptop dengan baterai tahan lama. Sehingga
tidak membuat repot pemiliknya untuk sering-sering mengisi daya dan tidak
ketergantungan pada stopkontak.
Laptop ini juga sudah dibekali oleh sistem pendingin dua pipa
panas, kipas IceBlade ASUS dengan 87 nilah, dan lubang ventilasi ganda guna
mempercepat transfer panas sehingga menjadikan kinerja laptop Laptop ASUS
Vivobook 14 (A1404) tetap stabil tanpa pembatasan pada prosesor.
Belum sampai di situ saja, laptop ini masih punya banyak
keunggulan lainnya. Seperti fitur pelindung webcame fisik yang bisa digeser
untuk buka tutup kamera depan laptop agar privasi tetap aman.
Dibekali juga keyboard ASUS ErgoSense ukuran penuh, touchpad
ukuran besar yang memberikan ruang maksimal pada jari, hadir juga sensor sidik
jari pada touchpad untuk login tanpa mengetik ulang password. Dan semua model
sudah dilindungi dengan ASUS Antimicrobial Guard Plus yang dapat mengurangi
penyebaran virus dan bakteri.
Ini benar-benar menjadi laptop yang bisa diandalkan untuk
segala kebutuhan mahasiswa.
“Laptop seri Vivobook classic ini dapat membantu mahasiswa menyelesaikan
semua tugas mereka dengan lebih cepat dari sebelumnya, baik di tempat kerja, di
rumah, atau di luar ruangan. “Prosesor Intel® Core™ Generasi ke-13 dengan RAM
hingga 16 GB DDR4 3200MHz dan penyimpanan SSD hingga 512GB memastikan selalu
tersedia daya yang cukup untuk segala kebutuhan,” sebut Jimmy Lin, Regional
Director ASUS South East Asia.
Tangguh, Standar Militer MIL-STD-810H
Punya laptop yang tangguh dari berbagai kondisi ekstrem tentu
menjadi salah satu daya unggul. Secara, barang elektronik lumrahnya kita kenal
sebagai porudk yang sensitif.
Hal ini tidak berlaku nih Sobat Blogger untuk Laptop ASUS
Vivobook 14 (A1404) yang sudah berstandar US Military Grade Durability; tangguh
di suhu ekstrem, kelembapan, getaran hingga benturan. Jaminan standar
MIL-STD-810H dapat menjadi salah satu keunggulan laptop ASUS tersebut yang
dikenal tipis, ringan, diperuntukkan untuk mahasiswa namun tetap kuat dan tangguh
untuk dihadapkan pada berbagai situasi.
Laptop ini juga sudah dibekali oleh ASUS Perfect Warranty
yang memberikan perlindungan akibat kesalahan pengguna dalam hal perlindungan
dan pemeliharaan laptop. Artinya, baik dalam lingkungan yang keras atau terjadi
kesalahan pengguna yang tidak disengaja, pemilik laptop memiliki perlindungan
yang kuat.
Buat yang belum tahu apa itu Perfect Warranty? Perlindungan lokal
–selain garansi internasional selama 2 tahun- apabila terjadi kerusakan pada
suatu produk akibat kelalaian pengguna di tahun pertama, dalam hal ini mencakup
kerusakan yang disebabkan oleh pengguna yang tidak tercakup dalam garansi.
Menarik bukan jika perlindungan perfect warranty ini bisa
kamu dapatkan pada Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404)?
Kualitas Visual terbaik di Kelasnya
Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404) hadir dengan memberikan
kenyamanan viusal penggunanya melalui tampilan Full HD display dengan tingkat
kecerahan hingga 250 nits. Dengan resolusi Full HD yang memiliki jumlah piksel
2.25x lebih banyak menjadikan laptop ini menghasilkan gambar yang lebih tajam,
memudahkan pembacaan teks dan tampilan yang lebih detail.
Tingkat kecerahan hingga 250 nits berguna agar penggunanya
dapat mengoperasikan laptop di berbagai kondisi pencahayaan. Baik saat di luar
ruangan di bawah sinar matahari atau dalam ruangan dengan pencayahaan yang
minim. Adanya keunggulan kualitas visual ini menjadikan Laptop ASUS Vivobook 14
(A1404) sebagai perangkat yang memberikan kenyamanan pada mata penggunanya.
Harga Terjangkau
Gak jarang untuk memilih suatu produk, kita harus
membandingkan harga. Melihat dari harga bukan sekedar murah atau mahal. Melainkan,
worth to buy atau tidak suatu produk dibeli dengan harga demikian.
Murah, atau pun harga terjangkau belum tentu menjadi produk yang ecek-ecek. Bisa saja produk tersebut memiliki kualitas dan banyak keunggulan yang diberikan dari standar harga nilai jual yang ditetapkan.
Hal ini pun bisa dilihat dari harga Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404) yang memberikan banyak keunggulan pada produk laptopnya namun ngeasih harga yang bisa dijangkau untuk mahasiswa. Adapun harga yang diberikan untuk Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404) Intel® Core™ i3 dibandrol di harga Rp 7 jutaan.
Oh ya, untuk varian warnanya sendiri Laptop ASUS Vivobook 14
(A1404) tersedia dengan 4 warna: Quiet Blue, Icelight Silver, Transparent
Silver, Terra Cotta.
Gimana nih Sob? Buat kamu yang tertarik membeli Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404) bisa didapatkan secara offline di toko-toko laptop terdekat atau secara online melalui ecommers ASUS di Tokopedia dan Shopee.
1 komentar untuk "Laptop ASUS Vivobook 14 (A1404), Ringan, Tangguh, Fitur Lengkap"