Sanitasi Lingkungan, Benarkah Septic Tank Disedot Bila Sudah Penuh Saja?
Halo Sobat Blogger semua.
Sanitasi lingkungan, secara KBBI Sanitasi memiliki usaha
untuk membina dan menciptakan suatu keadaan yang baik di bidang kesehatan,
terutama kesehatan masyarakat. Sedangkan Sanitasi lingkungan upaya menyehatkan
lingkunan hidup manusia terutama lingkungan fisik yang berhubungan dengan
tanah, dair dan udara.
Eh btw ini kenapa saya langsung bahas soal sanitasi ya? Jadi
begini, kemaren pada Selasa (19/11) saya mendapatkan kesempatan undangan kumpul
Blogger dan Vlogger yang membahas ‘Sanitasi Aman Mulai Kapan?’ oleh USAID
IUWASH PLUS dan PD PAL JAYA.
Bersyukur banget saya bisa diajak dalam diskusi ini. Selain ada
diskusi soal sanitasi, kami pun para blogger dan vlogger turut diajak
berkeliling melihat langsung penampakan warga pinggir kali Tebet Timur yang
sudah menerapkan sanitasi aman dengan membuat septic tank IPAL Komunal. Tak
lupa, dengan warga yang belum menerapkannya juga.
Menyoal sanitasi aman. Ada beberapa pertanyaan yang menjadi
fakta baru untuk saya ketahui. Beberapa pertanyaan itu seperti, Berapa lama kita
melakukan sedot wc/septic tank? Sudahkah septic tank di rumah kedap air? Saat
melakukan sedot wc, ke mana kita menghubungi?
Baca juga: Kirim Sampah PLastik Botol Bekas Dapet Voucher Listrik Sampai Gopay
Baca juga: Kirim Sampah PLastik Botol Bekas Dapet Voucher Listrik Sampai Gopay
Sanitasi Lingkungan, Fakta Soal Septic Tank
Ada beberapa fakta yang baru saya ketahui setelah mengikuti
temu blogger dan vlogger ini. Fakta yang saya dapat ini sebagaimana 3
pertanyaan yang sebutkan di atas. Di mana saya coba rangkum dari hasil diskusi
kemaren.
Fakta ini salah besar. Ternyata, yang paling benar untuk
menguras tangki 2 sampai 3 tahun sekali. Kenapa? Jadi, septic tank yang sudah
penuh tidak akan menjalankan fungsinya kembali di dalam wadah untuk mengolah
kotoran. Sehingga, hal ini pun akan sangat rawan terhadap kebocoran yang
nantinya akan meluap dan mencemari lingkungan. Sehingga, hal ini menjadi
sanitasi yang tidak aman untuk lingkungan.
Gak mau kan sumber air di rumah kotor dan tercemar bakteri
dari kotoran yang sudah meluap itu?
2. Sudah kedap air kah septic tank di rumah?
Sobat Blogger sudah tahu kah kalau
septic tank punya standar nasionalnya? Ada 2 jenis septic tank yang tidak ber-Stadar
Nasional Indonesia. pertama, tidak kedap air. Dan kedua, tidak pernah di kuras.
Oh ya, gak lupa sih Jarak septic tank yang aman dari sumber air di rumah
sekitar 10m.
Kenapa harus kedap? Jawabannya ini
masih merujuk pada pertanyaan nomor satu. Agar tidak terjadi kebocoran atau
pencemaran kuman dari limbah kotoran terhadap lingkungan (tanah dan air di
dalamnya).
Dijelaskan bahwa tinja menjadi sumber
penyakit yang mnegandung miliar mikroba, seperti bakteri Ecoli dan Salmonella,
Virus Hepatitis dan ribuan telur cacing. Di dalam 100gr tinja, ada sekitar 1000
bakteri yang dapat menyerang manusia yang mampu mengakibatkan diare. Termasuk,
cacing yang rentan menyerang balita.
Septic tank kedap menjadi solusi dari
masalah bakteri tinja ini. berfungsi sebagai tempat penampungan, septic tank
menjadi wadah pengolahan tinja sementara yang akan menguraikan secara
anaerobik.
Pada tahap selanjutnya, septic tank
akan menjalankan fungsinya melalui proses resapan filter/sanitasi aman sehingga
air limbah ini aman dibuang dan tidak akan mencemari sumber air dan lingkungan.
3. Sudah benarkah layanan sedot septic tank yang kita
panggil?
Terakhir ini nih. Kalau mai sedot septic tank, biasanya Sobat
Blogger nelpon ke mana? Jasa panggil sedow wc swasta yang suka nempelin iklan
di tiang listrik itu kah? Hal ini ternyata sangat tidak disarankan. Kenapa?
Membahayakan dari sedot wc swasta ini. Kita tidak pernah
tahu, tinja yang sudah disedot akan di kemanakan? Diolah seperti apa? Atau malah
dibuang di kali. Kalau begini, tentu jadinya sama saja. menjadi penyebab
pencemaran lingkungan.
Dan setelah saya nanya dengan salah satu warga Tebet Timur
yang kebetulan sedang melakukan sedot wc dengan PD PAL Jaya. Sebelumnya, ibu
yang sudah nampak memasuki usia tua ini kaget dengan murah harga jasa PD PAL
yang hanya menarik biaya Rp 330rb untuk 2m kubik. Harga ini sudah termasuk
penyedotan, transport dan pengolahan.
Sedangkan jasa sedot wc yang pernah digunakan sebelumnya. Sang
Ibu dikenakan tarif Rp 800 ribu rupiah.
Jadi, sekarang sudah tahu bukan. Selain harganya yang murah,
PD PAL juga menjadi perusahaan resmi milik Pemrov. DKI Jakarta dalam
pengolelaan air limbah sistem perpipaan, jasa layanan pengelolaan air limbah
sistem setempat dan Layanan Lumpur Tinja Terjadwal (LLTT).
Nah, itu dia Sobat Blogger beberapa fakta baru yang saya
dapati soal Sanitasi Lingkungan khususnya terkait Septic Tank ini. Terima kasih, semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Sanitasi Lingkungan, Benarkah Septic Tank Disedot Bila Sudah Penuh Saja?"